Wali Kota Bima Terima Audiensi Direktur RS Bimatama Terkait Pembangunan Rumah Sakit
![]() |
Wali Kota Bima saat menerima audiensi Direktur RS Bimatama |
Kota Bima, Zona Rakyat.-Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin menerima kunjungan Direktur Utama Rumah Sakit Bimatama, dr. Santi P Ramdhani, Sp.JP, FIHA, FAPSC, yang didampingi oleh dr. Ida Ahadiyati, Sp.N, serta Komisaris dr. Tri Sulaksana, Sp.OG (K), Selasa (4/3/2025) di Kantor Wali Kota Bima.
Kunjungan ini bertujuan untuk memaparkan rencana pembangunan RS Bimatama yang dirancang sebagai fasilitas kesehatan unggulan di Kota dan Kabupaten Bima.
Dalam pertemuan tersebut, dr. Santi P Ramdhani menyampaikan bahwa RS Bimatama akan dikembangkan dengan kapasitas sekitar 100 tempat tidur dan dilengkapi berbagai layanan kesehatan spesialis. Rumah sakit ini juga dirancang untuk mendukung program BPJS Kesehatan serta menyediakan layanan bagi pasien umum dan VIP.
"RS Bimatama berkomitmen menghadirkan fasilitas pelayanan kesehatan modern dengan standar mutu tinggi," urainya.
Direktur RS Bimatama juga meminta dukungan dari Pemerintah Kota Bima dalam merealisasikan pembangunan rumah sakit. Dukungan tersebut diharapkan dapat mempercepat proses perizinan dan pembangunan sehingga RS Bimatama dapat segera beroperasi dan melayani masyarakat.
Wali Kota Bima H A Rahman H Abidin SE, menyambut baik rencana pembangunan RS Bimatama. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan sektor swasta dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan.
"Pemkot Bima siap mendukung upaya ini demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Bima," ujarnya.
Audiensi ini menjadi langkah awal yang positif dalam mewujudkan fasilitas kesehatan berkualitas di Kota Bima, sejalan dengan visi pembangunan daerah yang berfokus pada peningkatan kesejahteraan dan layanan publik. (ZR)
Tidak ada komentar
Posting Komentar