Thursday, March 13.

Pj Wali Kota Bima Terima Tim BPK Perwakilan NTB, 38 Hari Pemeriksaan Interm

IMG-20250217-WA0078
PJ Walikota Bima dan jajaran bersama Tim BPK Perwakilan NTB.

Kota Bima, Zona Rakyat
.-Penjabat Wali Kota Bima, Drs H. Mukhtar MH mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Interim Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kota Bima Tahun 2024 bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Nusa Tenggara Barat, Senin (17/2/2025.


Entry meeting yang dilaksanakan di ruang rapat Parenta Kantor Wali Kota Bima tersebut dihadiri Tim Pemeriksa Interim LKPD BPK Perwakilan Provinsi NTB, Pj Sekda Kota Bima, Kepala Inspektorat Kota Bima, Kepala Bappeda Kota Bima, Sekretaris BPKAD Kota Bima, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima dan Dirut RSUD Kota Bima.

Pemeriksaan Interim Atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kota Bima Tahun 2024 berlangsung selama 38 hari, terhitung sejak 17 Februari hingga 26 Maret 2025. Pemeriksaan oleh Tim BPK ini fokus pada menindaklanjuti atas pemeriksaan tahun-tahun sebelumnya.

Pj. Wali Kota Bima, Drs H Mukhtar MH menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Tim Pemeriksa Interim LKPD BPK Perwakilan Provinsi NTB. Dirinya berharap selama 38 hari berada di Kota Bima dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

"Beberapa hari lagi, saya akan kembali bertugas sebagai Sekda. Karena kepala daerah definitif akan mulai bertugas usai pelantikan tanggal 20 Februari 2025 mendatang. Untuk itu, kami siap melayani apapun kebutuhan yang diminta oleh tim pemeriksa," ujarnya.

Mukhtar menegaskan, bahwa tidak ada yang terlalu dikhawatirkan, karena hal ini yang setiap tahun dilakukan.

"LKPD 2023 kita masih WTP, terakhir kita WTP ke 10 kali. Untuk LKPD 2024 ini kita lebih siap," pungkasya. (ZR)

Tidak ada komentar