• Breaking News

    Sekda: BLUD Puskesmas Upaya Peningkatan Pelayanan Kesehatan Berkualitas

    Sekda Kota Bima H Mukhtar Landa saat rapat pembentukan BLUD Puskesmas

    Kota Bima, Zona Rakyat
    .-Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bima Drs H Mukhtar Landa, MH menggelar rapat pembentukan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), Jumat (5/7/2024).


    Rapat yang diadakan di ruang rapat Sekda tersebut, dihadiri m Plt Asisten 2, Kepala Bappeda, Kepala BPKAD, Kepala Dinas Kesehatan, Kabag Ekonomi, Kabag Hukum, Kabag Organisasi, Kabag Pemerintahan, dan seluruh Kepala Puskesmas.

    H Mukhtar menjelaskan, rapat yang dilaksanakan dalam rangka membahas langkah-langkah strategis dalam membentuk BLUD yang efektif dan efisien dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.
    "BLUD ini sangat penting. Ini sebagai upaya meningkatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas di tingkat lokal," katanya.

    BLUD di Puskesmas ini kata Mukhtar,  kedepan diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat, terjangkau, dan berkualitas, serta dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan sumber daya. Dampaknya pada meningkatnya mutu pelayanan terhadap masyarakat atau warga Kota Bima.

    Ditambahkannya, pembentukan BLUD di Puskesmas diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam memperbaiki sistem layanan kesehatan di Kota Bima. Selain meningkatkan aksesibilitas, BLUD juga diharapkan dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana publik yang dialokasikan untuk layanan kesehatan masyarakat.

    "Rapat ini bagian dari komitmen Pemerintah dalam memperkuat infrastruktur kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelayanan kesehatan yang lebih baik dan terjangkau," pungkas Sekda. (ZR.03)

    Tidak ada komentar