Respon Banjir Bima dan Dompu, LazisMu Bima Gerakan Pembersihan Sampah
Kegiatan yang dilakukan LazisMu dan relawan merespon bencana banjir di Kabupaten Bima dan Dompu |
Bima, (Zona Rakyat.com).- Merespon adanya banjir yang melanda wilayah Kabupaten Bima dan Dompu, tim LazisMu Kabupaten Bima melaksanakan pembersihan sampah pasca banjir di beberapa titik. Tim Pembersihan tersebut melakukan pembersihan di gang-gang lingkungan warga, mulai pagi hari hingga sore hari, sejak Selasa (6/04) kemarin.
Ketua LazisMu Bima, Agus Farhan SPdI, kepada media ini, Rabu (7/04) mengatakan, setelah pembersihan sampah-sampah dalam gang, yang dilakukan Tim Bersih-bersih sejak pagi hingga sore Alhamdulillah, telah terlihat kampung-kampung yang lebih sehat. Dengan telah berkurangnya sampah bertumpuk di depan rumah di dalam gank hal imi memudahkan pendistribusian bantuan.
"Alhamdulillah setelah sampah tertumpuk di dalam gang bersih, akses penyaluran bantuan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan bisa lebih baik," katanya.
Menurut Agus Farhan, dari beberapa lokasi pembersihan, pada hari Selasa kemarin khususnya di Desa Kananga dan Rato pada beberapa titik RT banyak terlihat para manula dan sesepuh. Pihaknya sudah menginterview bahwa banyak pemuda di RT mereka bekerja di luar daerah sehingga kondisi gang pasca banjir lebih lama pembersihannya.
"Crew LazisMu dan Korp Relawan Muhammadiyah serta teman-teman MAPALA se-Bima (yang terkonfirmasi) melakukan pembersihan di lokasi-lokasi tersebut cukup lama," jelasnya.
Lanjut Agus, adapun untuk progress pada Rabu (7/04/2021) adalah pembersihan lokasi-lokasi vital dan tempat Ibadah. Sebab masyarakat umumnya masih sibuk dengan keadaannya masing-masing, sehingga lokasi vital ini masih kurang diperhatikan.
"Insya Allah hari ini Kru LazisMu, MDMC, Korp Relawan Muhammadiyah dan Mapala se-Bima akan membersihkan sarana Ibadah yang belum sempat dibersihkan. Terutama masjid/musholla jadi prioritas sebab bulan Suci Ramadhan tinggal menunggu hari," ungkapnya.
Sekiranya ada relawan yang hendak ikut membantu, kata Agus Fathan, bisa langsung ke posko atau menghubungi nomor kontak 085339118216 atas mama Akbardin. "Ayo teman-teman yang mau gabung. Untuk para kru bersih-bersih kita tetap semangat,
tebar manfaat setiap saat," tandasnya.
Ia menyampaikan ucaoan terima kasih atas donasi dari para dermawan yang membantu gerakan ini lebih mudah dilaksankan.
"Semua ini tidak lepas dari peran utama para dermawan sekalian yang tetap istiqomah dalam menginfaqkan nafkahnya melalui kaleng 3S. Semoga Allah membalasnya kebaikan dan diberikan sehat sepanjang masa," pungkas Ilyas. (ZR.003)
Tidak ada komentar
Posting Komentar